Malaikat Yang Ke 3
Malaikat yang Membawa Rezeki: Mikail
Malaikat yang membawa rezeki dari Allah SWT untuk dibagikan ke seluruh makhluk di bumi adalah Malaikat Mikail. Tugasnya dalam mengatur rezeki untuk manusia meliputi menurunkan air hujan dan petir, membagikan rezeki kepada seluruh manusia di muka bumi tanpa terkecuali, tumbuh-tumbuhan, hewan-hewan, dan lain-lain.
Malaikat Mikail juga termasuk pembesar seluruh malaikat yang mengatur urusan dunia bersama Jibril, Izrail, dan Israfil. Imam Jalaluddin Abdurrahman As-Suyuthi dalam kitab Al-Haba'ik fi Akhbar Al-Mala'ik menukil sebuah riwayat yang menyebutkan hal ini. Riwayat ini berasal dari Ibnu Abi Hatim, Abu Asy-Syaikh dalam kitab Al-'Azhamah, dan Al Baihaqi dalam kitab Syu'ab Al-Iman dari Ibnu Sabith yang mengatakan,
"Urusan dunia ini diatur oleh empat malaikat, yaitu Jibril, Mikail, Malaikat Maut (Izrail), dan Israfil. Jibril ditugasi mengatur angin dan bala tentara. Mikail ditugasi mengatur tetesan air hujan dan tumbuh-tumbuhan. Malaikat Maut ditugasi untuk mencabut nyawa, sedangkan Israfil turun membawa perintah dan urusan kepada mereka."
Selain membawa rezeki untuk makhluk-makhluk Allah SWT, malaikat Mikail juga sering turut mendampingi Malaikat Jibril dalam menjalankan tugas-tugasnya. Di antaranya:
1. Malaikat Mikail mendampingi Malaikat Jibril yang diperintahkan Allah SWT untuk membelah dada Rasulullah SAW untuk dicuci hatinya karena akan diisi dengan iman, Islam, yakin, dan sifat hilimia lainnya. Malaikat Mikail berperan sebagai pengambil air al-Kaujar atau air zamzam untuk dijadikan sebagai pencuci Nabi Muhammad SAW
2. Malaikat Mikail bersama Malaikat Jibril mendampingi Nabi Muhammad SAW ketika beliau diangkat oleh Allah SWT ke Sidratul Muntaha di peristiwa Isra' Mi'raj untuk mendapat perintah salat.
3. Malaikat Mikail juga bertugas untuk menyampaikan lembaran yang sangat detail kepada Malaikat Izrail yang berisi nama, tempat, dan sebab-sebab pencabutan nyawa bagi orang yang dimaksud.
Gereja Katolik mengakui dan mengimani keberadaan makhluk rohani tanpa badan yang disebut Malaikat. Keberadaan malaikat merupakan kebenaran iman, kesaksian Kitab Suci dan kesepakatan tradisi. “Bahwa ada makhluk rohani tanpa badan, yang oleh Kitab Suci biasanya dinamakan ‘malaikat’ adalah satu kebenaran iman. Kesaksian Kitab Suci dan kesepakatan tradisi tentang itu bersifat sama jelas.”
Santo Agustinus mengatakan “ Malaikat menunjukan jabatan, bukan kodrat. Kalau engkau menunjukan jabatannya, makai a adalah malaikat.”
Penglihatan dalam Kitab Daniel menceritakan Malaikat Agung Mikael digambarkan sebagai seseorang yang membantu Israel melawan para musuhnya. Sedangkan dalam Kitab Wahyu, Malaikat Agung Mikael menjadi pemimpin pasukan malaikat saat mengalahkan kekuatan para iblis yang dipimpin oleh Lucifer. Selain itu, Ia juga disebutkan dalam suatu perselisihan dengan iblis mengenai mayat Musa. Mikael tidak bernai menghardik iblis, namun ia mengatakan “kiranya Tuhan menghardik engkau!” Oleh karena itu, Malaikat Agung Mikael memiliki peran penting dalam membela kita melawan setan dan kuasa-kuasa jahat.
Malaikat Agung Gabriel adalah malaikat yang datang kepada Bunda Maria untuk memberitahukan bahwa Bunda Maria akan melahirkan dan membesarkan Yesus, Sang Mesias. Dalam kisah itu, kita selalu ingat bahwa Malaikat Agung Gabriel menyampaikan salam kepada Bunda Maria. Kemunculan Malaikat Agung Gabriel juga dapat kita saksikan ketika Zakharia menerima warta akan lahirnya St. Yohanes Pembaptis dari istri Zakharia, Elisabeth yang sudah dikatakan mandul. Dari kisah-kisah tersebut, sudah jelas bahwa peran Malaikat Agung Gabriel adalah pewarta kabar, utusan Tuhan untuk membawa kabar sukacita.
Malaikat Agung Rafael menjadi teman perjalanan bagi Tobia, anak dari Tobit, dalam upaya mencari obat untuk menyembuhkan ayahnya, Tobit. Selain itu, ia melepaskan Tobias dari pengaruh setan Asmodeus. Malaikat Agung Rafael juga menjadi penyembuh kebutaan Tobit. Malaikat berperan dalam penyembuhan mata Tobit yang buta. Malaikat Agung Rafael dikatakan sebagai malaikat penunjuk jalan dan penyembuh.
Malaikat Ini yang Mengatur Urusan Dunia, 3 Diantaranya Paling Dekat Dengan Allah SWT
Reporter: Tim liputan|
4 malaikat yang mengatur urusan dunia--
NASIONAL, RBTVCAMKOHA.COM – Ini informasi penting. Malaikat adalah makhluk ciptaan Allah SWT yang masing-masing darinya mengemban tugas yang berbeda, baik untuk urusan dunia maupun akhirat. Di antara mereka, ada empat pemimpin malaikat yang bertugas mengatur urusan dunia.
Hal ini diterangkan Imam Jalaluddin Abdurrahman As-Suyuthi dalam Kitab Al-Haba'ik fi Akhbar Al-Mala'ik dan diterjemahkan oleh Misbahul Munir. Imam As-Suyuthi menukil sebuah riwayat dari Ibnu Abi Hatim, Abu Asy-Syaikh dalam Kitab Al-'Azhamah, dan Al Baihaqi dalam Kitab Syu'ab Al-Iman dari Ibnu Sabith yang mengatakan,
“Urusan dunia ini diatur oleh empat malaikat, yaitu Jibril, Mikail, Malaikat Maut (Izrail), dan Israfil. Jibril ditugasi mengatur angin dan bala tentara. Mikail ditugasi mengatur tetesan air hujan dan tumbuh-tumbuhan. Malaikat Maut ditugasi untuk mencabut nyawa, sedangkan Israfil turun membawa perintah dan urusan kepada mereka."
BACA JUGA:Dosa Digugurkan Derajat Ditinggikan, Masyaallah Ini Keutamaan Rutin Membaca Sholawat Jibril
Malaikat Jibril, Mikail, Izrail, dan Israfil adalah makhluk yang pertama kali diciptakan Allah SWT dan yang terakhir dimatikan Allah SWT. Mereka juga menjadi makhluk yang paling awal dihidupkan kembali oleh Allah SWT. Pendapat ini bersandar pada riwayat Abu Asy-Syaikh dari Wahab yang berkata,
“Keempat malaikat tersebut--yaitu Malaikat Jibril, Mikail, Israfil, dan Malaikat Maut--merupakan makhluk yang pertama kali diciptakan Allah, yang terakhir dimatikan Allah, dan yang paling awal dihidupkan kembali oleh Allah. Mereka itu adalah para malaikat yang mengatur segala urusan dan membagikan segala urusan."
Tugas para pemimpin malaikat ini turut dijelaskan dalam riwayat Abu Asy-Syaikh dari Ibnu Sabith. Dikatakan, dalam Lauh Mahfuz terdapat segala urusan yang pasti terjadi hingga kiamat. Allah SWT menugaskan tiga malaikat untuk menjaga Kitab Induk itu.
Pertama, Malaikat Jibril. Ia mengemban tugas untuk menurunkan kitab kepada para rasul dan membawa kehancuran apabila Allah SWT berkehendak untuk menghancurkan suatu kaum, serta bertugas membawa kemenangan ketika terjadi peperangan.
Kedua, Malaikat Mikail. Allah SWT menugaskannya untuk menjaga, menurunkan hujan, dan menumbuhkan tanaman di bumi.
Ketiga, Malaikat Maut atau Izrail. Ia bertugas untuk mencabut nyawa. Apabila dunia telah lenyap, Allah SWT mengumpulkan malaikat untuk menjaga mereka dan membandingkannya dengan Ummul Kitab.
BACA JUGA:Sholawat Penarik Rezeki Paling Ampuh dan Mustajab, Amalkan Setiap Waktu
Disebutkan dalam Kitab Al La'alil Mashnu'ah karya Imam As-Suyuthi, di antara empat pemimpin malaikat tersebut, Malaikat Jibril, Mikail, dan Israfil-lah yang paling dekat dengan Allah SWT. Jarak mereka dari Allah SWT disebut sejauh perjalanan 50 ribu tahun. Adapun, posisinya, Jibril berada di samping kanan-Nya, Mikail berada di samping yang lain, dan Israfil berada di antara keduanya.
Apakah Malaikat Berjenis Kelamin?
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Anak mulai masuk SD lalu belajar tentang 10 malaikat dan tugasnya? Mari kita ajarkan nama malaikat dan tugasnya sesuai agama Islam.
Ada 10 malaikat dan tugasnya yang perlu dipahami si kecil sejak dini. Kamu bisa mengajarkan anak tentang 10 malaikat dan tugasnya secara perlahan sehingga hapal dan memahami makna dari bunyi rukun Iman ke-2 dalam agama Islam yang berbunyi; 'Percaya kepada malaikat-malaikat Allah SWT'.
Dalam sebuah hadist juga menyebutkan mengenai enam rukun Iman yang menyebutkan bahwa umat Muslim harus percaya kepada malaikat-malaikat Allah SWT. Tidak hanya percaya tapi akan lebih baik jika hapal 10 nama malaikat dan tugasnya.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
الايمان أن تؤمن بالير وملكته وكتبه ورسله واليوم الآخر وتؤمين بالقدر خيره وشره
"Keimanan itu ialah engkau akan percaya (beriman) pada Allah, malaikat-malaikat-Nya, kitab-kitab suci-Nya, rasul-rasul-Nya, hari akhir (kiamat) dan engkau akan percaya kepada takdir baik dan buruk dari pada-Nya." (HR. Muslim)
Sudah hapal 10 nama malaikat dan tugasnya yang mau diajarkan ke anak? Mari kita ingatkan kembali mengenai 10 nama malaikat dan tugasnya yang sesuai dengan ketetapan Allah SWT, seperti dikutip dari buku yang berjudul 'Malaikat dalam al-Qur'an: Yang Halus dan Tak Terlihat karya Quraish Shihab'.
Nama malaikat dan tugasnya yang pertama adalah Malaikat Jibril. Malaikat Jibril tugasnya menyampaikan wahyu Allah SWT kepada Nabi Muhammad SAW. Di samping itu, Malaikat Jibril tugasnya juga mengajarkan agama kepada umat Allah SWT melalui Nabi Muhammad SAW. Hal ini tertuang dalam surat An Nahl ayat 102 yang berbunyi;
نَزَلَ بِهِ الرُّوْحُ الْاَمِيْنُ ۙقُلْ نَزَّلَهٗ رُوْحُ الْقُدُسِ مِنْ رَّبِّكَ بِالْحَقِّ لِيُثَبِّتَ الَّذِيْنَ اٰمَنُوْا وَهُدًى وَّبُشْرٰى لِلْمُسْلِمِيْنَ - ١٠٢
"Katakanlah, 'Rohulkudus (Jibril) menurunkan Al-Qur'an itu dari Tuhanmu dengan kebenaran, untuk meneguhkan (hati) orang yang telah beriman, dan menjadi petunjuk serta kabar gembira bagi orang yang berserah diri (kepada Allah)'."
Malaikat Mikail tugasnya adalah mengatur rezeki dari Allah SWT kepada makhluk hidup di dunia. Selain itu, malaikat dan tugasnya yang menurunkan hujan, serta menyuburkan tanaman, juga menjadi bagian dari tugas Malaikat Mikail.
Nama malaikat dan tugasnya untuk meniup sangkakala pada hari Kiamat adalah Malaikat Israfil. Malaikat Israfil dan tugasnya tertuang dalam surat Az Zumar ayat 68 yang berbunyi;
وَنُفِخَ فِى الصُّوْرِ فَصَعِقَ مَنْ فِى السَّمٰوٰتِ وَمَنْ فِى الْاَرْضِ اِلَّا مَنْ شَاۤءَ اللّٰهُ ۗ ثُمَّ نُفِخَ فِيْهِ اُخْرٰى فَاِذَا هُمْ قِيَامٌ يَّنْظُرُوْنَ - ٦٨
"Dan sangkakala pun ditiup, maka matilah semua (makhluk) yang di langit dan di bumi kecuali mereka yang dikehendaki Allah. Kemudian ditiup sekali lagi (sangkakala itu) maka seketika itu mereka bangun (dari kuburnya) menunggu (keputusan Allah)."
Ada pun Malaikat Izrail dan tugasnya mencabut nyawa semua makhluk hidup di dunia sehingga dikenal sebagai malaikat maut. Tugas Malaikat Izrail ada dalam firman Allah SWT lewat surat As Sajdah ayat 11 yang berbunyi;
قُلْ يَتَوَفّٰىكُمْ مَّلَكُ الْمَوْتِ الَّذِيْ وُكِّلَ بِكُمْ ثُمَّ اِلٰى رَبِّكُمْ تُرْجَعُوْنَ ࣖ - ١١
"Katakanlah, 'Malaikat maut yang diserahi untuk (mencabut nyawa)mu akan mematikan kamu, kemudian kepada Tuhanmu, kamu akan dikembalikan'."
Nama malaikat dan tugasnya yang memberikan pertanyaan kepada orang mati di alam kubur adalah Malaikat Munkar. Setelah meninggal dunia, setiap orang akan ditanyakan mengenai amal perbuatannya di dunia oleh Malaikat Munkar.
Nama malaikat dan tugasnya seperti Malaikat Munkar yang akan memberikan pertanyaan kepada orang mati di alam kubur adalah Malaikat Nakir. Malaikat Munkar dan Nakir akan bertanya kepada orang yang meninggal dunia setelah dikuburkan mengenai amal mereka selama hidup di dunia.
Malaikat Raqib memiliki tugas mencatat amal baik manusia. Malaikat Raqib juga mencatat niat baik manusia walaupun belum diwujudkan dalam bentuk tindakan.
Untuk itu, ajarkan anak berbuat baik sejak dini. Segala perbuatan baik, meski masih dalam bentuk niat sudah dicatat oleh Malaikat Raqib sesuai tugasnya yang telah ditetapkan oleh Allah SWT.
Kebalikan dengan Malaikat Raqib, Malaikat Atid tugasnya mencatat amal buruk manusia. Sesuai nama malaikat dan tugasnya, percaya pada Malaikat Raqib dan Malaikat Atid tertuang dalam surat Al Qaf ayat 18 yang berbunyi;
مَا يَلْفِظُ مِنْ قَوْلٍ اِلَّا لَدَيْهِ رَقِيْبٌ عَتِيْدٌ - ١٨
"Tidak ada suatu kata yang diucapkannya melainkan ada di sisinya malaikat pengawas yang selalu siap (mencatat)."
Selalu ingatkan agar anak menjauhi hal-hal buruk. Ingatkan kalau ada Malaikat Atid yang selalu siap mencatat perbuatan buruk manusia.
Nama malaikat dan tugasnya menjaga pintu neraka adalah Malaikat Malik. Nama Malaikat Malik dan tugasnya sudah tertuang dalam Al Quran di surat Az Zukhruf ayat 77 yang berbunyi;
وَنَادَوْا يٰمٰلِكُ لِيَقْضِ عَلَيْنَا رَبُّكَۗ قَالَ اِنَّكُمْ مَّاكِثُوْنَ - ٧٧
"Dan mereka berseru, 'Wahai (Malaikat) Malik! Biarlah Tuhanmu mematikan kami saja.' Dia menjawab, 'Sungguh, kamu akantetap tinggal (di neraka ini)'."
Nama malaikat dan tugasnya yang berlawanan dengan Malaikat Malik adalah Malaikat Ridwan. Malaikat Ridwan tugasnya adalah menjaga pintu surga.
Disebutkan dalam beberapa kisah Islami kalau Malaikat Ridwan akan menyambut dengan ramah semua hamba Allah SWT yang masuk surga.
Yuk ajarkan ke anak 10 malaikat dan tugasnya agar mereka hapal serta memahami makna dari bunyi rukun Iman ke-2.
Allah SWT menciptakan malaikat, selain jin dan manusia, untuk menjalankan tugasnya. Di antara malaikat itu ada yang bertugas membawa rezeki.
Dijelaskan dalam buku Makalah Pendidikan Agama Islam (PAI) Iman Kepada Malaikat karya Ahmad Sandi M.M dan Moh. Rizki Abdulloh, M. Quraish Shihab mengatakan bahwa kata malaikat diambil dari bahasa Arab la'aka yang berarti "menyampaikan sesuatu." Jadi malak atau malaikat artinya adalah makhluk yang menyampaikan sesuatu dari Allah SWT.
Menurut istilah, pengertian malaikat adalah makhluk gaib yang diciptakan oleh Allah SWT dari cahaya, sebagai utusan Allah SWT yang taat, patuh, serta tidak pernah membangkang terhadap perintah-perintah-Nya.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Jumlah malaikat yang diciptakan oleh Allah SWT sangatlah banyak. Tidak ada yang menyatakan dengan jelas berapa jumlah dari malaikat tersebut, namun, Rasulullah SAW pernah bersabda,
Dari Ali ia berkata, "Aku mendengar Rasulullah SAW bersabda,"
"Barang siapa mengunjungi saudaranya sesama muslim maka seakan ia berjalan di bawah pepohonan surga hingga ia duduk, jika telah duduk maka rahmat akan melingkupinya. Jika mengunjunginya di waktu pagi, maka tujuh puluh ribu malaikat akan bersholawat kepadanya hingga sore hari, dan jika ia mengunjunginya di waktu sore, maka tujuh puluh ribu malaikat akan bersholawat kepadanya hingga pagi hari." (HR Ibnu Majah)
Hadits ini membuktikan bahwa malaikat Allah SWT sangatlah banyak. Meski demikian, umat Islam hanya diwajibkan untuk mengimani sepuluh malaikat saja.
Nama-nama malaikat tersebut adalah Malaikat Jibril, Malaikat Mikail, Malaikat Izrail, Malaikat Israfil, Malaikat Munkar, Malaikat Nakir, Malaikat Raqib, Malaikat Atid, Malaikat Ridwan, dan Malaikat Malik.
Dari malaikat tersebut, ada satu yang bertugas mengurus urusan dunia, termasuk membawa rezeki dan membagikannya.